JEMBER, FaktualNews–Festival Drum Band Piala Bupati Jember 2024 resmi dimulai di Stadion Jember Sport Garden (JSG) Kamis (11/7/2024) kemarin. Acara bergengsi yang diselenggarakan Indonesian Drum-rps Association (IDCA) Kabupaten Jember itu bekerjasama dengan Dinas Kepemudaan dan Olahraga Jember.
Tercatat, ada sebanyak 21 unit drum band terbaik yang terbagi menjadi 4 divisi. Di antaranya, Divisi Dasar (TK), Divisi Junior Senior Non Tiup, Divisi Junior Tiup (Pianika) dan Divisi Senior Tiup. Acara dibuka Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Dr. H. Edy Budi Susilo, M.Si mewakili Bupati Jember, Ir. H. Hendy Siswanto, S.T.IPU., ASEAN Eng.
“Drum band bukan sekadar seni musik, tetapi juga menyatukan semangat kebersamaan dan kerja keras untuk mencapai prestasi,” tegasnya.
Harapannya, kegiatan ini akan terus menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk berprestasi dalam bidang seni musik dan mempererat tali persaudaraan di Kabupaten Jember.