loading…
Anggota Tim Pembela Prabowo-Gibran, Hotman Paris Hutapea mengajak akademisi Rocky Gerung berdebat hukum. FOTO KOLASE/DOK.SINDOnews
“Yang hadir hari ini semua pengacara top yang sudah puluhan tahun berperkara (kubu Prabowo-Gibran). Yang di sana, Refly Harun tidak pernah bersidang, pengacaranya 01. Mulia Lubis (pengacara Ganjar-Mahfud) cuma konsultan. Anda bisa lihat betapa hancurnya pembelaan mereka,” kata Hotman kepada wartawan, Selasa (16/4/2024).
Hotman lantas memposisikan dirinya jika harus berada di belakang kubu pemohon. Adapun yang akan ia lakukan adalah mengumpulkan sebanyak lima masyarakat dari tiap-tiap kabupaten penerima bansos, terutama mereka yang terpengaruh preferensi pilihannya untuk menjadi saksi di Mahkamah Konstitusi (MK). Sayangnya, kata Hotman, hal itu tidak dilakukan oleh pengacara kubu Anies dan Ganjar. Hotman lantas menyinggung bahwa barisan pengacara Anies dan Ganjar malah lebih mendengarkan Rocky Gerung.