Tolak Money Politics, Paslon 01 Jember Gelar Sayembara Berhadiah Total 1 Milliar

by -13 Views
Tolak Money Politics, Paslon 01 Jember Gelar Sayembara Berhadiah Total 1 Milliar

Perlu diketahui terkait teknis dari sayembara berhadiah Rp 1 Milliar itu. Pihak Tim Pemenangan Paslon 01 Hendy-Gus Firjaun memberikan syarat dan ketentuan bagi masyarakat yang ingin ikut sayembara tersebut.

Hanafi menjelaskan, terkait hadiah yang diberikan adalah total Rp 1 Milliar bagi 10 orang atau masyarakat. Bagi yang cepat memberikan laporan dugaan adanya tindakan money politics di wilayah Kabupaten Jember.

“Sayembara tangkap tangan ini adalah bagi pelaku yang melakukan serangan fajar dengan hadiah yang kami sediakan Rp 1 Milliar bagi 10 orang tercepat,” ujar Hanafi.

“Sejumlah uang itu berasal dari sumbangan para donatur penjaga citra demokrasi Indonesia. Untuk-ntact person atau narahubung bagi yang menemukan tindak pelanggaran pemilu itu, langsung menghubungi nomor 085184197879,” imbuhnya.