Wapres Dorong Bebas Emisi Karbon pada 2060

by -213 Views
Wapres Dorong Bebas Emisi Karbon pada 2060


loading…

Nature Forum 2024 diharapkan menjadi wadah bagi pemangku kepentingan untuk mencapai Net Zero Emissions (NZE) pada 2060. Foto: Ist

JAKARTA – Wakil Presiden KH Maruf Amin mendorong pemangku kepentingan mencapai bebas emisi karbon pada tahun 2060. Tentunya dengan menciptakan harmonisasi hubungan antara manusia dan lingkungan untuk perkembangan dunia. Untuk mempercepat itu, pemerintah dan swasta membuka ruang diskusi mempertemukan berbagai pemangku kepentingan di Indonesia.

“Saya berharap melalui Nature Forum 2024 yang diselenggarakan secara inklusif dapat menjadi wadah bagi pemangku kepentingan untuk mencapai Net Zero Emissions (NZE) pada 2060,” ujar Maruf saat membuka Nature Forum 2024 bersama Presiden Komisaris Nusantara TV Nurdin Tampubolon di Jakarta, Rabu (28/2/2024).

Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Nezar Patria mendukung NZE melalui transformasi digital dengan melibatkan mitra strategis nasional dan internasional.

“Digitalisasi dapat mengurangi emisi gas karbon dan mencapai keberlanjutan lingkungan melalui teknologi penggunaan AI. Dampak positif digitalisasi untuk keberlanjutan lingkungan meliputi dekarbonisasi aksi iklim, dematerialisasi untuk kelestarian alam, dan detoksifikasi untuk mencegah polusi,” ungkapnya.

Dirjen Kebudayaan Kemendikbud Ristek Hilmar Farid menuturkan Indonesia merupakan negara dengan kekayaan biokultural yang luar biasa dan tak tertandingi di dunia. Karena itu, dia menginisiasi program Jalur Rempah sebagai salah satu program perwujudan dari kekayaan biokultural Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.