loading…
Pengamat Internasional Hikmahanto Juwana menyebut, Israel harus waspada karena Iran memiliki pesawat tanpa awak atau Drone yang dinilai sangat canggih. Foto/Wikimedia
JAKARTA – Pengamat Internasional Hikmahanto Juwana menyebut, Israel harus waspada karena Iran memiliki pesawat tanpa awak atau drone yang dinilai sangat canggih.”Ini kan sudah kita lihat ketika perang di Ukraina, di mana drone seringkali dipakai. Dan salah satu drone yang sangat efektif adalah drone yang dibuat oleh Iran. Dan ini tentu menjadi kekhawatiran bagi Israel kalau misalnya Iran menggunakan drone yang memang canggih gitu ya,” kata Hikmahanto kepada iNews Media Group, Jumat (19/4/2024).
Hikmahanto menilai, saat ini drone menjadi senjata yang sangat populer untuk digunakan. Sebab, katanya, tak perlu tanpa awak dan dapat menyerang secara jarak jauh.
“Drone itu sekarang sebagai senjata yang sangat populer karena ini senjata yang nirawak ya tidak diawaki dan bisa menjelajah dalam apa jarak yang lumayan jauh begitu dan melakukan serangan-serangan,” jelasnya.